Senin, Maret 08, 2010

Tahun Lalu...


Sudah setahun belalu kekasihku, tapi sakitnya masih begitu menyengat. Hari itu adalah hari terburuk bagi kita. Dimana pedang yang bernama norma menyayat-nyayat cinta kita. Kita terhempas kesudut. Mulut kita yang menganga disumpal kain agama dan susila hingga penuh. Tak ada pembelaan darimu dan dariku pada hari itu. Karena norma, agama dan susila itu telah membungkam semua kata.

Kita adalah perempuan dursila, najis dan penuh noda yang diadili oleh moral. Kita terhempas ke jurang terdalam tak bertepi. Luka, lemah, menghancurkan semua bangunan moral yang telah kita dirikan dengan bangga. Sungguh, aku sangat takut kehilanganmu, hingga matilah seluruh saraf di tubuhku. Aku tak bisa lagi menjadi pahlawanmu, karena hari itu hilanglah kekuatanku seiring dengan matinya sebuah harapan. Aku adalah drakula yang kehilangan taring, macan yang kehilangan cakar, rajawali yang kehilangan sayap, dan perkutut yang kehilangan bunyi.

Ah... aku pasrah kekasihku, jika memang hari itu aku harus kehilanganmu. Aku rela! Bawalah jiwa dan hidupku bersamamu. Karena jika hari itu aku melangkah pergi meninggalkanmu, maka tubuhku hanya sebuah cangkang yang dihidupi oleh jiwa yang membusuk.

Tapi... ternyata semua tidak pernah berakhir. Cinta menguatkan kita bertahan dalam kelemahan, cinta membuat kita rela mati dalam kecintaan kepada hidup, cinta membuat kita rela terhina, diinjak-injak dan dibuang.

Ambilah semua yang aku punya, tapi jangan pisahkan aku dari orang yang kucintai.

Hari ini, marilah kita menciumi kaki Tuhan dengan penuh air mata. Sebab Dia adalah Tuhan yang selalu mendengar rintih dan doa, kelu dan kesah, mohon dan harap. Hari ini, aku mendapatkan tubuhmu saat mataku terbuka. Maka bait yang ingin keluar dari bibirku adalah puja dan puji bagi Tuhan. Dalam nafasmu yang kuciumi dengan cinta, kurasakan kasih Tuhan yang damai menyusup ke celah paru-paruku. Sungguh, semua adalah anugerah Tuhan.

Janganlah kau benci hari itu kekasihku. Karena hari itu telah mengajari kita banyak hal besar. Tentang betapa sayangnya Tuhan kepada kita, betapa berharganya sang kekasih, betapa besarnya pengampunan yang diberikan kepada kita dan betapa setianya sahabat-sahabat kita.

Mereka, sahabat-sahabat tersayang adalah seberkas sinar. Dalam pangkuan mereka kita berteduh. Lemah memang, tapi mereka menyinarinya dengan kehangatan. Kisah, sakit dan luka ini kusembunyikan dalam genggaman para sahabatku. Dalam remuk hati mereka memeluk kita, dalam tangis mereka menghapus air mata kita, dan dalam harap mereka memanjatkan doa-doa untuk kebersamaan kita.

Maka untuk kesakitan yang tiada tara setahun silam. Kukecupkan ucapan terima kasih pada bibir kalian... Bening, Jo, Carry dan Perempuan Aneh...

12 komentar:

  1. Kasih Tuhan memang nyata dan terbaik...

    Kak, aku nggak dapat kecupan bibir nih? Hehehe
    Padahal dah siap-siap mau nyosor neh, Kak? *Bebek kali nyosor kwakakakak

    BalasHapus
  2. hmmhhh..
    gak tau masalahnya apa tapi kira-kira rasanya bisa (sekian persen) terbayangkan
    menyesakkan..

    -tweet

    BalasHapus
  3. Smangaaaaaatt!!! :D

    *ngebayangin Deni yg lg mengecup bibir Jo....hiiii...Syereeeemm wakakaka

    BalasHapus
  4. @Babby, iya deh satu kecupan buat kamu. Muach!!!
    @Tweet, sangat menyesakkan
    @Jill, huek, huak, hoek.... hahhahahaha

    BalasHapus
  5. Hehehehehe Muach juga Kak De Ni... *Semoga setelah dikecup sama Kak De Ni jurus jitu menaklukan hati perempuan sebaik Kak Mel-nya menular... Amien.

    BalasHapus
  6. @Babby, kuwariskan ilmu gombalku ke kamu

    BalasHapus
  7. kecup kening kamu dan mel

    *ning*

    BalasHapus
  8. hebat ya ka de ni.. tiap aq bca tulisan kk, nunjukin klo kk bner" punya iman yg kuat bgt ma Tuhan.. pdahal aq sempet brpikir bwt jdi free thinker alias gda agama.. tpi ngbaca tulisannya kk aq jdi mikir" ulang :)

    BalasHapus
  9. @ Kak Ning, Kecupannya begitu hangat sehangat kasih sayang kakak...

    @Anonim, Thanks Sis!!! Menjadi lesbian bukan berarti harus jauh dari Tuhan kan? sama seperti orang yang terlahir tanpa kaki, cacat... tapi Tuhan tetap ingin dia beribadah kepada Tuhan dalam kecacatannya... Salam kenal...

    BalasHapus
  10. siip lgi blajar bwt jdi lesbian yg bguna kyk kk :)
    bru bbrapa hari bca blognya kk tpi dah jdi fans beratnya kk hehe.. lam knal jga ka..

    BalasHapus
  11. Aku senang baca pendapat Kakak untuk Anonim. Thanks Kak De Ni.

    BalasHapus
  12. @Anonim, hehehehe jangan berat2 yha... aku nggak kuat bawanya
    @Babby, siiipppp

    BalasHapus