Jumat, Oktober 31, 2008

A Gift From God

Mel, lihatlah Tuhan ada di sini, di hati kita. Kehadiran-Nya di hati, telah menyentuh seluruh jiwa kita. Ia membuat kita mampu melakukan banyak hal baik kepada semua orang sehingga mereka dapat merasakan bahwa Tuhan benar-benar ada.

Mel, lihatlah Tuhan ada di sana, di hati mereka. Kehadiran-Nya di hati, telah menyentuh seluruh jiwa mereka. Ia membuat mereka mampu melakukan banyak hal baik kepada kita sehingga kita dapat merasakan bahwa Tuhan benar-benar ada.

Mel, kamu harus tahu bahwa dalam dunia ini Tuhan memperkenalkan kita tetang hukum take and give, tentang tabur dan tuai, tentang memberi dan menerima. Saat kita menerima, Tuhan juga memberi kesempatan kita untuk memberi. Dan saat kita memberi, Tuhan juga terkadang memaksa kita untuk menerima.

Dan saat ini, Tuhan membawa kita untuk menerima banyak. Menerima segala kebaikan dan kemurahan, menerima segala perhatian dan ketulusan, menerima segala kasih sayang dan pengorbanan. Yang bukan hanya kita terima dari sahabat dunia nyata, tapi juga dunia maya.

Segala masalah yang terjadi dalam hidup kita, telah menyiramkan hikmah. Hikmah bahwa Tuhan begitu menyayangi kita dengan menempatkan sahabat-sahabat yang begitu mengasihi kita. Sahabat yang rela berkorban, berdoa, menasehati, menegur, mengkritik, memuji, menguatkan dan menopang. Mereka adalah harta yang terlalu berharga, harta yang tidak akan pernah terganti oleh apa pun. Memiliki mereka sama dengan memiliki seluruh kekayaan dunia. Karena segala limpah, bahagia dan senyum berasal dari hati, dan mereka adalah sosok yang telah berhasil menyentuh hati kita. Sungguh, kita menjadi begitu kaya memiliki sahabat seperti mereka. Mereka adalah anugerah Tuhan yang dihujankan pada kita. Mereka adalah kekuatan yang merasuk ke dalam jiwa kita yang lemah. Mereka adalah senyuman yang mengembang di bibir kita yang kelu.

Mel, lihatlah, Tuhan ada di sana sini, di hati kita dan hati mereka. Kehadiran-Nya di hati, telah menyentuh seluruh jiwa kita dan jiwa mereka. Ia telah mengikat aku, kamu dan mereka dalam ikatan kasih yang murni, kasih yang telah mendorong mereka untuk berkorban, kasih yang telah menarik kita untuk memberi. Sehingga kita semua dapat merasakan bahwa Tuhan benar-benar ada.

2 komentar:

  1. hamba Tuhan selalu menemukan cara untuk bahagia. Bila diberi anugerah mereka bersyukur, bila diberi masalah mereka bersabar. Dan keduanya sama-sama baik.

    See, Tuhan sangat sayang sama kalian.

    Kk

    BalasHapus
  2. @ KK, aku selalu melihat Tuhan. bahkan dalam setiap perhatian yang kk beri buat aku dan Mel. Thanks kk.

    BalasHapus